Kenangan yang mesra itu sayang kalau terlewatkan. Tahun 1956 di Moskwa, Soekarno begitu gembira hingga kelopak matanya berlinang. Dia di sambut secara besar-besaran di Rusia: 150 orang barisan musik menyanyikan lagu 'Indonesia Raya' di bandara. 'Aku bangga, negeri Indonesia mendapatkan penghargaan sedemikian itu,' kata Soekarno.
Rusia dan Indonesia adalah sahabat lama. Dua negera ini telah melewati kenangan-kenangan kebersamaan yang begitu banyak. Tahukah kita: Uni Soviet termasuk negara pertama yang mengakui kedaulatanNKRI, Soekarno dan Kruschev adalah duo harmonis yang akrab berkirim ucapan, bahwa karya Rendra begitu populer di Rusia, dan tentang orang-orang Rusia yang ternyata suka dengan Rayuan Pulau Kelapa.
Itulah kisah kisah yang di semai dalam 60 tahun perjalanan hubungan Indonesia-Rusia. Terkemas secara menarik dalam buku inim buku SAHABAT LAMA, ERA BARU merupakan album kenangan yang mendekatkan pembaca. Jarak 10.000 kilometer Jakarta-Moskwa menjadi tiada dan pembaca asyik bercengkerama dengan sahabat lama, Rusia.
lahir pada 1972 di Mambi, kampung kecil di pegunungan Sulawesi Barat, yang belum dijejak kendaraan roda empat sampai tahun 1987. Ia baru meninggalkan Mambi pada saat duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama. Setamat SMA Negeri 1 Makassar, Sulawesi Selatan pada 1991, ia mebgambil kuliah di Jurusan Teknik Mesin, Universitas Hasanuddin dan lulus pada 1998. Di tahun 2003-2004, ia mengambil kursus penulisan kreatif di Goldsmiths College, University of London, Inggris. Ia juga sempat mengikuti pendidikan singkat tentang hak asasi di Montreal, Kanada sepanjang bulan Mei 2006.Sejak mahasiswa, ia telah menjadi wartawan di kota makassar, sebagai koresponden media ibukota seperti Media Indonesia Minggu, TEMPO Interaktif dan Majalah D dan R. Setamat kuliah, ia langsung bergabung dengan Majalah TEMPO yang terbit kembali setelah empat tahun dibredel. Ia menjadi wartawan di majalah ini sampai tahun 2003. Kendati tidak lagi menjadi wartawan, saat ini Tomi Lebang bekerja paruh waktu dibeberapa tempat di Jakarta, sebagai penulis dan konsultan media.