Hidup yang indah bukanlah sebuah puisi ataupun ungkapan yang berlebihan. Hidup yang indah bukanlah kata-kata yang dikemas untuk menghibur orang-orang yang “kurang beruntung”. Hidup yang indah adalah suatu kenyataan, sesuatu yang real, sesuatu yang bisa kita nikmati setiap hari… bahkan setiap saat.
Jangan menyamakan hidup yang indah dengan memiliki uang yang banyak. Banyak orang yang memiliki harta yang banyak tapi tidak dapat merasakan keindahan hidup ini. Bagaimana bisa indah kalau hidup senantiasa diwarnai ketakutan, ketidaktenteraman, dan berbagai kecemasan? Bagaimana bisa indah kalau hidup selalu ditandai dengan pertengkaran dan permusuhan?
Keindahan hidup sebenarnya tidaklah ditentukan oleh sesuatu itu sendiri tetapi pada cara memandang, pada JENDELA yang digunakan untuk melihat dunia. Seperti kata pemikir Cina, I Ching, peristiwanya sendiri tidaklah penting. Yang penting adalah bagaimana kita memandang dan memaknai peristiwa tersebut. Melalui buku ini, para pembaca akan diajak untuk melihat ke dalam dan menemui sumber keindahan di dalam diri kita sendiri.
Di sini penulis menggunakan gaya bahasa bertutur dan menyajikan banyak cerita dan ilustrasi. Ini karena penulis menyadari sepenuhnya bahwa cerita tidaklah hanya disukai oleh anak-anak tetapi juga oleh orang dewasa seperti kita. Cerita memberikan motivasi dan inspirasi. Bahkan orang bijak sering mengatakan demikian: “Manusia sering menolak kebenaran, tetapi tak ada seorang pun yang mampu menolak sebuah cerita.”